Upāsaka dan Upāsikā Pertama di Dunia setelah terbentuknya Sang Tiratana (Tiga Permata)

Upāsaka Pertama di Dunia yang berlindung pada Sang Tiratana

Halaman 56 Vinaya Piṭaka mencatat bahwa ayahanda YA Yasa, yang merupakan salah satu bendahara kaya raya di Benares,  adalah tevācika upāsaka (siswa awam pertama) yang berlindung pada Sang Tiratana dan mendapatkan Dhammacakkhu (Mata Dhamma, Mata Kebijaksanaan), yaitu menjadi Sotāpanna,setelah mendengarkan ceramah Sang Buddha di sebuah tempat di antara jalan antara Benares dan Isipatana.

Waktu itu sang ayahanda sedang mencari YA Yasa yang telah meninggalkan rumah mereka pada malam hari, bertemu dengan Sang Buddha dan menjadi Sotāpanna setelah mendengarkan khotbah Dhamma.

Setelah mendengarkan khotbah Dhamma oleh Sang Buddha kepada ayahanda beliau di atas, YA Yasa langsung menjadi Arahat.

Dua orang Upāsikā Pertama di Dunia yang berlindung pada Sang Tiratana

Halaman 59 Vinaya Piṭaka mencatat bahwa ibu dan mantan isteri YA Yasa adalah dua orang tevācikā upāsikā (siswi-siswi awam pertama) yang berlindung pada Sang Tiratana.

Menurut Kitab Penjelasan Aṅgutarra Nikāya, Sujātā Senānīdhītā (wanita yang memberikan makanan berupa beras susu kepada Petapa Gotama sebelum menjadi Buddha Gotama) adalah ibunda YA Yasa dan juga menjadi Sotāpanna setelah mendengarkan khotbah Sang Buddha untuk kali pertama kepada keluarga YA Yasa.

(TST/LNN)

Tjan
Tjanhttps://www.tjansietek.com
A senior Indonesian-English sworn translator, former licensed personal advisor and analyst in the Indonesian capital markets, former college lecturer in English for Buddhism, Tipitaka translator, senior member of the Indonesian Translators Association and Indonesian Therevadin Buddhist Council, recipient of the Sāsanadhaja Dharma Adhgapaka award given by the Ministry of Religions of the Republic of Indonesia, Buddhist preacher under the same ministry

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Apakah ada yang bisa kami bantu?